Bahaya Suntik Putih Atau Suntik Vitamin C
Suntik Putih | Suntik Vitamin C - kulit putih dan mulus seperti artis korea merupakan dambaan setiap wanita. Ini dikarenakan banyak masyarakat yang beranggapan bahwa kulit putih lebih menarik daripada kulit yang cenderung gelap. Banyak wanita yang menempuh cara yang instan untuk mendapatkan kulit yang putih dan mulus seperti yang mereka inginkan contohnya dengan melakukan suntik putih atau suntik vitamin C. Mereka tidak menyadari dampak yang dihasilkan dari suntik vitamin C dapat menyebabkan efek buruk bagi kesehatan. Tubuh kita hanya membutuhkan vitamin C 500mg/ hari. Bayangkan saja jika vitamin C tersebut masuk di dalam tubuh kita melebihi dosis yang dianjurkan, tentu akan membawa dampak yang negative bukan?
Berikut beberapa bahaya yang ditimbulkan dari suntik vitamin C atau suntik putih:
- Konsumsi vitamin C yang berlebihan tidak baik untuk ginjal
- Konsumsi vitamin C yang berlebihan dapat membahayakan mereka yang menderita gagal ginjal atau gangguan ginjal. Hal ini disebabkan karena vitamin C dapat memicu pembentukan batu ginjal apalagi jika vitamin C dikonsumsi terus dalam jangka waktu panjang.
- Mengkonsumsi vitamin C dengan dosis tinggi tidak baik untuk penderita maag
- Pengidap maag harus berhati-hati karena rasa asam pada vitamin C dapat menimbulkan rasa perih pada lambung .
Bahaya suntik vitamin C atau suntik putih bagi ibu hamil
- Penggunaan vitamin C yang berlebihan dapat membahayakan ibu hamil dan janinnya. Ini dikarenakan konsumsi vitamin C yang berlebihan pada saat awal kehamilan dapat menyebabkan keguguran dari adanya hormone progesterone yang meningkat.
- Beberapa Negara sudah mulai melarang praktek suntik putih di Negara mereka seperti di Negara Afrika yang sudah melarang suntik putih instan ini sejak 20 tahun yang lalu. Bahkan di Australia memberikan sanksi penjara bagi dokter yang berani melakukan praktek suntik putih tersebut.