Kegunaan Kayu Pohon Nagasari

Kayu Nagasari - Kayu Nogosari adalah kayu yang berasal dari pohon Nagasari. Yaitu pohon yang masih termasuk dalam jenis tumbuhan Sapotaceae (sejenis sawo-sawoan). Pohon Nagasari merupakan tumbuhan khas Bangka Belitung. Pohon ini mempunyai nama yang berbeda-beda di berbagai daerah, antara lain:
  • Balam Bakulo (Palembang)
  • Balam Pucung (Kubu)
  • Nyatoh Darat (Bangka)
  • Nyatoh Pisang (Bangka Belitung)
  • Balam Pucung, Nyatoh Terung, Pulai Pipit (Minangkabau)
  • Nyatoh Terung (Lampung)
  • Nagasari (Jawa)

Ciri Pohon Nagasari
Tinggi pojon bisa mencapai hingga 30 meter dan diameter batang hingga 130 cm.
Kayunya berwarna coklat kemerah-merahan, mengkilat, mempunyai alur serat yang bagus.
Berbuah seperti sawo berwarna hijau.

Habitat Pohon Nagasari
Pohon Nagasari tumbuh di pulau Sumatra, kalimantan, Jawa, Kepulauan Sunda Kecil, Sulawesi, Maluku dan tumbuh juga di Thailand selatan dan Malaysia.

Khasiat dan Kegunaan Kayu Nagasari
Kayu Nagasari memang dipercaya memiliki keunikan tersendiri.  Kayu Nagasari jika ujungnya dibakar maka tidak akan menyala, dan jika direndam dalam air selama 15 menit maka akan mengeluarkan bulu halus pada permukaan. Kayu Nagasari juga dipercaya memiliki petuah seperti Besi Kuning Kepompong. Berikut beberapa khasiat kayu nagasari :
  • Untuk keselamatan dan kewibawaan
  • Perlindungan terhadap orang jahat (jin jahat), binatang berbis
  • Anti tenung dan santet
  • Dapat menenangkan pikiran.
  • Memudahkan konsentrasi.
Bunga Pohon Nagasari

 
Kayu Nagasari dianjurkan untuk tidak sampai dilangkahi oleh wanita dan jangan ditempeli oleh benda logam seperti emas, kuningan, perak dan lainnya.
  • Khasiat Biji Nagasari
  • Untuk mengobati panas
  • Untuk mengobati luka atau bengkak
  • Bisa mengobati haid, pendarahan lambung dan keputihan.